Tuesday, March 30, 2010

aku kehilanganmu (lagi?!)

Sebelum membaca tulisan ini diharapkan untuk telah mengerti, memahami, dan menjiati postingan keboo “Aku Kehilanganmu”, biar esmosi bisa dipahami secara berkala dan berkesinambungan *tanda kerusakan otak kronis*.

Setelah mimpi pup yang berakhir dengan hilangnya Nonok-ku sayang yang berbuntut keboo menangis upil 9 hari 9 malem, keboo didaulat untuk menggunakan HaPe Nokia Bekas Bapak yang selanjutnya kita namakan ia si HaNokBeBak. Si HaNokBeBak ini adalah HP lawas polyphonic tanpa infrared apalagi Bluetooth dan kecil mungil sehingga gampang nyempil dan tersentil dari pergaulan Hape masa kini.

Jadi di tengah teman-teman keboo yang rata-rata bawaannya Blackberry, Nokia seri E, dan Sony Ericsson Experia, keboo jadi sedikit minder. Tapi ada satu poin plus yang benar-benar keboo banggakan dari si mungil HaNokBeBak, adalah mainan bintang yang bisa nyala kalo ada koneksi terjadi, misalnya telepon atau SMS.

Keboo heran, kok bisa ya muncul tenaga listrik yang menghidupkan lampu-lampu kecil dengan hanya bermodalkan gelombang HaPe?! Ckckck… teknologi yang luar binasa sodara-sodara!

and the story begin:

Saturday, March 27, 2010

Do You Know Me for Sure?

Apakah arti dari judul postingan kali ini? sejujurnya keboo ngawur, tapi kurang lebih keboo ingin mempertanyakan apakah ada yang kenal keboo sebenar-benarnya? Karena keboo sendiri belum begitu paham 5W + 1H tentang keboo.

What: Apa itu Keboo? Seonggok kentut berbalut kulitkah?
Who: Siapa itu keboo? Kok rasanya pernah denger, tapi sepertinya dia nggak penting deh!
When: Kapan Tuhan khilaf menciptakan keboo? Mungkinkah ia adalah produk gagal tapi nggak sengaja kesenggol dan jatuh ke bumi?
Where: Di mana keboo berada? Cepat beri tahu, saya nggak mau tertular penyakit berbahaya darinya!
Why: Kenapa Tuhan masih membiarkan makhluk keboo berkeliaran di dunia per-blogan? Inikah tanda dunia akan kiamat?
How: Bagamana kita bisa kebal terhadap virus keboo? lihat aja, sudah ada 98 orang menjadi korbannya (melirik box: yang terinfeksi virus keboo). ini bukan main-main!
ckckck.. hidup ini penuh misteri.

Tapi kemudian datang pencerahan dari mas goen dan mbak clara yang memberikan tag berikut. Walaupun beberapa pertanyaannya berbeda, keboo tetap mengerjakan dengan menggunakan teori spektakuler yang namanya "Union", itu lho di pelajaran SMP tentang himpunan. Genius, isn't it?!

Please fasten your seatbelt, and we're going to fly ke kandang keboo to see about me:


Wednesday, March 24, 2010

what?! baru 2?!

Keboo persembahkan postingan ini untuk si Nceng-ku yang ganteng, cerdas, elegan, bersahaja, rendah hati, lesung pipitan, tinggi menjulang.. berpayung awan.. oh indah pemandangan.. (hehe.. kalo mau muntah silakan.. ^^)

Yeah, setelah lama menunggu saat ini tiba juga, saat di mana Ncenk harus nraktir keboo sesuai janjinya!!! Hahahaha.... selain itu, dia harus bawa 1 buket mawar, ma ngasih kado! Walaupun harus di postpone hingga akhir minggu. Awas kalo nggak ditepati! Keboo pancung di kandang! (ini nodong ato maksa?!)

Yep, hari ini tepat keboo dan Nceng memperingati hari ”penembakan kelima” dan sekalian hari ”keboo katakan ’iya’” yang kedua. Biasanya orang bilang ”nggak kerasa udah sekian lama”, kalo keboo malah bilang, ”Masa baru 2 taon?! Kok ngerasanya udah 5 taon yak?! Bawaannya udah siap nikah aja!”, hakhakhak... napsu dunia..

TKP: bali zoo park, saat kami merasa layak untuk ditonton turis yang pada ketawa ngeliat ktingkah kami, hakhakhak

Di malam ini, keboo juga mau buat pengakuan kalo selama ini keboo udah menduakan si Nceng.. doakan semoga keboo dimaafkan ya.. huhu.. Berat rasanya mengakui ketidaksetiaan ini, tapi apa daya hatiku nggak kuku nahan lagi.. iya.. keboo selingkuh sama si kandang.... Sebenernya si Nceng nggak tahu kalo keboo membangun kandang ini dan memelihara sampe buat kubangan (my nail-warm sanctuary). ”nail warm”?! Suam-suam kuku maksudnya..


Saturday, March 20, 2010

Wanted: Inspiration!

Keboo punya teori baru!
Tempat paling inspiratif adalah kamar mandi. Nggak percaya?!

Coba deh renungkan, apa yang Anda pikirkan selama mandi atau pup? Pasti saat itu pikiran akan menerawang ke mana-mana, entah mikirin syair lagu buat nyanyi di kamar mandi, mikirin makan apa semalem ampe mulesnya nggak ketulungan, ataupun menghayal nggak jelas mikirin kapan bisa ketemu keboo nan kyut ini.

Tapi coba saat itu otak dialihkan untuk memikirkan hal lain, misal flash back kejadian yang sudah lewat (masa mau flash back kejadian yang belum terjadi sih?!), merencanakan seharian ini mau ngapain, mengarang sebuah cerita, atau syair puisi. Keboo jamin semua pikiran akan lebih lancar keluarnya. Karena saat mandi, seluruh badan segar dan pikiran pun jadi kena imbasnya. Apalagi pas pup! Kan ketika ‘release’, perut jadi enak banget, langsung plong lah nih otak. Ditambah lagi kalo pup sambil baca buku. Kayak keboo, kebiasaan dari SD kalo pup mesti baca sesuatu, misal sms, komik, majalah, novel, selebaran, sampe buku pelajaran. Sering bawa pensil atau stabilo juga. Xixi... Masih nggak percaya manfaatnya?
Cobain na’e!

perhatian: jangan mencari inspirasi dengan cara seperti tertera di gambar. Anda hanya akan menemukan bau!

Keboo jadi bayangin gimana jadinya kalo puisi dibuat di kamar mandi. Mungkin jadi begini:


Wednesday, March 17, 2010

Bila orang tua keboo nggak kenal keboo

Keboo sekarang berandai-andai orang tua keboo nggak tahu bahwa anaknya yang paling cantik ini bernama keboo di dunia maya.

*****
Seandainya seorang temen blogger keboo mampir ke rumah.
Bertemu Kadek yang sedang menyapu halaman depan dan bertanya

Temen: “Haloo.. Keboonya ada?”
Kadek: “Eh.. kebo?? Tuh lagi bajak sawah” (sambil nunjuk sawah depan rumah)
*ket: Di depan rumah keboo ada hamparan sawah yang sangaaaat luas.
Merasa bertanya pada orang yang tidak tepat, dia nekat nanya ibu yang sedang memberi makan ikan.

Temen: “Maaf tante, keboonya ada?”
Ibu: “siapa itu? Saya nggak kenal. Alamatnya memang di sini?”
Temen: “Iya.. jalan xxxx no yyyy”
Ibu: “Aneh, alamatnya bener. Mungkin itu tetangga yang pakai alamat sini biar gampang. Coba masuk ke gang samping, tanya di sana aja ya..”
*ket2: Di samping rumah keboo ada gang anonym alias tanpa nama, dan di belakang rumah ada beberapa rumah lain yang tak bernomor.
Merasa kurang puas, disapalah adik keboo, Hendra, yang lagi maen hape di halaman.

Temen: “Hai dik. Keboonya ada nggak?”
Hendra: “Eh, Keboo? Kambing baru ada”
*ket3: keboo sering dipanggil kambing di rumah karena waktu kecil sampe sekarang nggak suka mandi.

Bapak yang lagi memanaskan mobil pun akhirnya disapa juga. Nekad banget yak ceritanya?!

Temen: “Permisi oom… keboo nya ada?”

Monday, March 15, 2010

tomorrow is a new day

Di kesempatan ini izinkan keboo mengucapkan selamat hari raya nyepi tahun baru caka 1932 yang jatuh besok, 16 maret 2010. Semoga perenungan esok memberi pencerahan bagi kita. Semoga Ida Sang Hyang Widhi Wasa akan selalu melindungi dunia.
buat umat Hindu, inget catur brata penyepian yah.. semoga kita bisa melaksanakan semuanya (berarti seharian keboo akan bertapa dari dunia maya, hehehe).Sekalian menghemat listrik dan BBM, sekalian memelihara dunia yang sudah tua ini. GoGreen!!! (lho?!)

PS: kok gambar keboonya laki2? karena buat gambar yang cewek tu susahnya bukan main, soalnya keboo nggak jago ngegambar...


Keboo

Sunday, March 14, 2010

Header dan Themenya Keboo

Duh sebenernya sangat terharu menerima tag tentang theme fav ini dari seorang mbak fanny yang notabene seorang cerpenis hebat yang telah menelorkan (bukan ayam, itik, ato unggas lainnya lho, ini khan bahasa lumrah di majalah, jadi dicomot dikit) banyak karya yang sering dibagi gratis di blognya. Entah mimpi apa mbak Fanny mau ngasih anugerah itu ke kandang keboo yang sederhana ini. Tapi tersanjung banget lho.. hihihi…

Jangan nyesel yah mbak... hehe..
selain mbak fanny, ada juga bang Bayu Lebond yang khilaf ngasih tag ini ke keboo.. sungguh tersanjung... hihihi...
Karena udah dikasi kesempatan, jadi keboo mau cerita sedikit tentang apa sih sebenernya si header, theme, dan cerita milih ini gambar jadi fashion icon kandang keboo.
Pertama, keboo milih template ini karena udah bingung mau ngasi template apa yang cocok buat si kandang. Seperti kata pepatah, memilih template yang cocok seperti mencari jarum di tumpukan jarum. Jadi, bingung kalo harus milih salah satu. Dan akhirnya keboo pilih yang ini, yang temen-temen semua lihat. Karena 1. simple, 2. ada biru muda dan pink jadi masih cewek banget (tapi tetep sering dikira laki-laki), 3. latar putih polos, jadi kalo kecepatan koneksiongnya keboo lagi lemah letih lesu lelet, loadingnya mudah cepat dan nggak ribet, 4. nggak ada pilihan lain yang lebih meyakinkan, 5. udah lama diem di warnet dan tagihan mulai membengkak, so perlu keputusan cepat, 6. no second opinion jadi nggak perlu mempertimbangkan hal lain lagi.

Dan puaslah keboo dengan template keboo ini.

Thursday, March 11, 2010

Aku Kehilanganmu

Seperti postingan dua bulang lalu tentang mimpi yang menghanyutkan, keboo menyatakan bahwa sebagian orang percaya bahwa mimpi bisa memberi pertanda bahwa something will happen to your life. Dan mimpi yang paling keboo benci adalah mimpi pup. Karena dari system yang ada bahwa mimpi itu memperingatimu bahwa akan ada kehilangan yang terjadi.

Yep semalem keboo mimpi banyak hal. Mulai menemani nenek yang sangat tua dan nggak keboo kenal ke ATM, menemani ibu keboo ke ATM yang sama dan yang nggak terduga keboo pup dideket ATM. Sumpah, keboo sendiri heran kenapa keboo tiba-tiba pup sembarangan. Soalnya keboo selalu susah pup kalo nggak di tempat yang familiar bagi keboo. Dan saat pup itu ibu, bapak, dan seseorang yang nggak keboo kenal melihatnya. Sebenernya masih banyak mimpinya tapi yang paling keboo inget adalah kedua sekuel tadi.
Saat terbangun, keboo cuma menggumam santai, “Oke, aku akan kehilangan sesuatu hari ini, tapi apa ya? Uang mungkin. Asal nggak satu dompet aja yang hilang sih nggak apa.”. sesantai itu juga keboo berangkat kuliah dan dengan sedikit ceria (karena baru sembuh, tapi masih meler) keboo mengikuti pelajaran. Tepat setelah lecture, keboo baru inget:

Monday, March 8, 2010

Bule + Keboo = Permen + Cokelat

Entah kenapa seorang ibu suka sekali mengulang cerita terus-menerus, termasuk ibunya keboo... atau,,, cuma ibunya keboo aja kali yak, yang kayak gitu?! Soalnya banyak cerita selalu diulangnya. Sampai keboo hafal, jadi setiap ibu cerita hal yang dulu juga pernah diceritain, keboo bilang, ”ibu sudah cerita ini lebih dari 6 kali.”

Dan berikut ini adalah salah satu contoh cerita tentang masa kecil keboo yang sudah sering ibu ceritain, padahal keboo sama sekali nggak inget kecuali bagian keboo dapet permen Pindy.

Sekitar tahun 199x-199z, keboo junior yang sedang nakal-nakalnya (1-3 tahun) mengikuti orang tua yang bertugas untuk kemudian tinggal di sebuah pulau kecil, mungil dan terpencil. Pulau itu hanya dihuni oleh keluarga keboo dan hanya seluas lapangan sepak bola. Pemandangan yang disuguhkan pun sangaaaaat indah. Mulai dari pantai berpasir putih, nyiur melambai, laut biru yang dangkal, dinaungi langit cerah. Kami pun harus menggunakan perahu untuk menempuh jarak yang cukup jauh demi mendapatkan fasilitas umum seperti supermarket, rumah sakit, maupun lapangan olah raga. Namun:

Saturday, March 6, 2010

Jeritan Sebelum Kuliah Dimulai

Wahai produsen-produsen komik terjemahan di Indonesia. Keboo mau tanya. Sampai kapan Anda mau menyiksa otak keboo dengan rasa penasaran?! Rasanya kayak keselek tulang ikan tau! Semua komik Jepang dan Korea yang keboo ikutin entah kenapa nggak ada kelanjutannya! Keboo ulang SEMUA! Hiks.. batin ini tersiksa.. *plak.. dilemparin sandal jepit*

Keboo nggak tahu di Jawa dan daerah lainnya, tapi di Bali ini. Udah lebih dari 5 bulan “Seargeant Keroro” dan “Perfect Girl Evolution” nggak keluar-keluar. Kalopun Keroro keluar, itu adalah seri warna yang hanya ngulang cerita di buku-buku sebelumnya. Udah nggak sabar nih melihat bumi diinvasi oleh pletonnya Keroro.*lho?!* Kangen rasanya pingin liat …. Tuh kan ampe keboo lupa nama tokoh utama di PGE (perhatian: keboo sangat cepat melupakan nama orang, tokoh, lokasi, dll). Kapan dia jadi ‘Lady’?!

Udah lama juga seri “Goong” nggak ada kelanjutannya, padahal kan lagi seru-serunya si Pangeran Shin ngelamar Hyo Rin dan mulai melupakan Sin Chae Kyong! Hhhh…. “Gokusen” juga jadi ikut-ikutan nggak keluar. Sebelnya bukan main!!! Dan yang terakhir nih si Nodame Cantabile juga mana?! Padahal dia mau konser sama si Milch Holstein alias Strezemann. Keboo penasaraaaaaannnn… pengen liat Chiaki Shinichi BeTe! Huh..

Kalo naruto sih bisa keboo download. Hehe... yang lain sebenernya bisa juga, tapi ngak poll kalo nggak ‘nyata’ ada kertas yang bisa dilipet, bejek, sobek, diendus, dikentutin, dijilat, dimakan! *anarkis kumat*

Jadi, terbitkan komikku…


keboo

Thursday, March 4, 2010

the history of Kandang keboo

Ini bukanlah postingan keboo seperti biasa karena ini adalah postingan serius. Beneran serius. Nih keboo eja buat yang nggak bisa baca: S. E. R. I. U. S. Harap dibaca dengan lebih serius. Oke?!


Now we’ll talk about history. Sebenarnya sih keboo paling nggak suka pelajaran sejarah di samping akuntansi. Bukannya nggak menghargai usaha pahlawan memperjuangkan NKRI, tapi memang nggak suka aja. Lha, terus kenapa sekarang mau membahas soal sejarah? Karena ini sejarahnya si kandang kebookyut. Jadi jelaslah keboo amat peduli, hehe.. kalo teman-teman nggak mau nerusin baca juga nggak apa-apa kok, keboo hanya pengen mendokumentasikannya dalam sebuah postingan secara khusus walaupun umur blog ini belum seberapa.


Yuk mari..


Ketika ada iklan di TV, keboo lupa iklan apaan tuh pokoknya isi orang-orang aneh yang cuma bilang “your life” terus-terusan. Dilanjutin narasi aneh berbunyi, “because the most interesting channel is your life”, keboo jadi terhenyak, jyaahh bahasanya.. Maksudnya sadar kalo kehidupan siapa saja di muka bumi ini, sebenernya sangat menarik, termasuk seekor kebo gila, terlepas dari siapa dirimu, kamu di mana, dengan siapa, semalam berbuaaaat apa. *Hush!!*

Tuesday, March 2, 2010

Balada Masa Remaja

Masa remaja adalah masa di mana bau ketiak mulai merebak semerbak bau cempedak (cempedak itu apa? Kalo baunya harum, ganti pake bau terasi deh, hehe).. Selain aroma, rambut tipis pun mulai menunjukkan kuncupnya bunga kaleee, kuncup mekar!!, perkecualian bagi mereka yang memiliki genotip ‘tak berbulu’,seperti seseorang.

Kasihan yah? Mereka (si tak berbulu) tidak menikmati masa-masa menggetarkan jiwa dan memacu adrenalin, saat curi-curi pake cukuran kumis punya bapak buat mbabat tuh bulu ketek. Keboo gimana? hehehe... Keboo nggak curi-curi make punya bapak kok. Kasian si bapak kalo lagi nyukur kumis tiba-tiba tercium bau-bauan
anyir bin memabukkan. Jadi, sekalian aja keboo curi tuh pencukur kumis.

gambar dicopet sembarangan dari www.beaut.apa gitu lupa, hehe

Nah.. Saat memasuki kelas 2 SMP, keboo mulai mengenal apa itu bau ketiak dan basket (basah ketiak). Merasa frustasi karena aromanya cukup mengganggu, keboo mencoba menggunakan deodorant. Emang dasar keboo, baru lihat iklan R***** terbaru saat itu, yang bungkusnya biru itu lho, keboo pun termakan bujuk rayunya dan mulai mengumpulkan uang jajan untuk membeli deodorant nomor satu di dunia itu.

Keboo nggak kecewa sama si R*****, karena walaupun keringat masih tetap mengucur deras di ketiak sampe berasa ada banjir, tapi nggak ada bau tidak sedap yang tercium. Hehe.. Lowong keboo ngolesnya berkali-kali, ampe ketek berasa keset set set. PeDe pun bertambah secara signifikan. Ini bukan iklan lho, tapi kenyataan.

*****
Siang itu (waktu keboo kelas 2 SMP), giliran keboo piket dan salah satu tugasnya adalah menjemput guru yang setelah 5 menit dari bel belum muncul juga di kelas, lupa kali ya?! Berangkatlah keboo dan sahabat keboo, Indah, menuju ruang guru. Si guru bilang beliau akan ke kelas 5 menit lagi, jadi kami kembali ke kelas mendahuluinya.

Di jalan menuju kelas, terjadilah percobaan gila oleh prof. Dr. dr. Keboowati Jr, Sp BK. (spesialis bau ketek)

Perhatian: don’t try this at home, school, or market! Ini dilakukan oleh ahli kabur berlisensi seperti keboo…

“Indah, coba deh ciumin telunjukku.”
“Kenapa?”
“Bau nggak ya?”

Indah pun mendekatkan telunjuk keboo ke hidung mungilnya tanpa menaruh curiga sedikitpun.
“Harum, kok.”
“oowhh…”

Namun, tiba-tiba wajahnya menunjukkan kecurigaan dan bertanya, “Eh, itu tadi apa?”
“Ini?”, sambil tetap mengacungkan telunjuk yang tadi dicium si Indah. “Tadi aku olesin ke ketekku, hehehe”, keboo ketawa innocent.

Seketika itu wajahnya si Indah berubah jadi merah, kuning, hijau, lalu biru, nila dan ungu. pelangi kali yak?!. Menunjukkan campuran emosi antara syok, kesel, pengen ketawa, pengen nangis, dan pengen nabokin keboo.
“Vedaaaaaaaaaaaaa”
Kabuuuuuurrrrr…..

*****
sampai akhirnya beberapa waktu lalu keboo sms si indah, ternyata dia udah lupa kejadian memilukan itu, xp




Monday, March 1, 2010

OSCE- metode ujian menggetarkan nyali

OSCE (Objective Structured Clinical Examination), pernah dengar?

Ini adalah sebuah system ujian praktek di kampus keboo, sebenernya sistem kayak gini udah mendunia, tanya aja oom google. Jadi kami harus mengerjakan tugas di 6 pos berbeda. Di setiap pos kami hanya diberi waktu 5 menit untuk memperagakan prosedur sambil menjelaskannya di hadapan observer dengan manikin atau pasien pura-pura, maupun menuliskan prosedur yang diminta.

Jadi ketika bel satu kali dibunyikan, kami memasuki ruangan, mengerjakan soal, dan 5 menit kemudian saat bel dua kali terdengar, kami harus berpindah ke depan pos berikutnya. Satu menit kemudian kami harus masuk ke pos kedua, melakukan tugas lainnya. Begitu seterusnya.

Pola pos seperti ini: anamnesis, physical examination, clinical procedure, clinical reasoning, emergency, dan laboratorium intepretation. Mengenai materinya, kamipun sudah diberi blue print kemungkinan kasus, tapi kemungkinannya itu lho... bisa sampai 20an! Hhh...

Sebelum masuk pos, kami menunggu giliran di sebuah ruang isolasi besar.Dan ketika tiba giliran, kami menuju pos masing-masing.

Demam panggung. Gemetaran. Suara menghilang. Dan akhirnya semua hafalan lenyap... yes.... *lho?!*

Ini contoh osce pos tensi, keboo udah lewatin pas semester 2 lalu. Observer: yg lagi nulis (dingin, diam, tak bersuara, hyiii), Pasien pura2: yg lagi ditensi, si mahasiswa yang tegang: yang berjas lab dan lagi ngukur tensi.
gambar dari: kmu.edu.tw

Pos yang bener-bener bikin keboo pasrah bin pasrah adalah anamnesis. Di sini keboo harus menanya-nanyai pasien (kakak atau adik kelas), dan observer sudah membawa checklist kelengkapan anamnesis yang diharapkan dari mahasiswa.

Walaupun sudah latihan dengan temen-temen, tetep aja tegang. Soalnya kalo latian, ujung-ujungnya jadi gini:

Dokter: selamat pagi, pak. Saya zzz. Nama bapak siapa?
Pasien: Joko, dok.
D: umurnya berapa?
P: 37 th
D: pekerjaan bapak? Owh petani.. (padahal si pasien belum bilang apa-apa)
P: kan belon dibilang, dok!
D: ah, kelamaan, nanti waktu 5 menit habis!
..........

Wawancara diulang.
D: bapak kerja di mana?
P: di karaoke XXX..... Eh iya, ini kartu nama saya. Kalo mau berkunjung, silakan, dok. Saya kasih diskon.
D: T.T....... Serius na’e!!!

...........
Wawancara dilanjutkan.
D: Owh, jadi bapak mengalami kulit kuning sejak 2 minggu lalu. Lalu, gimana buang air besarnya, pak?
P: Jongkok, dok. (padahal harusnya tentang warna, konsistensi, apapun selain cara BAB)
D: Di WC cemplung atau di kebun? (ngelanjutin nggak mau kalah)
Penonton: Kenapa nggak sekalian jongkok di kloset duduk?! wei, de ngelawak dini!!! (jangan ngelawak di sini!)

............
Yah begitulah...
Mungkin karena keboo nggak serius belajar jadi keboo nggak lulus,,,hikshiks.. Si Ncenk lulus, sebel banget ma dia!!! mau remedi nih tanggal 4 nanti, doakan keboo sukses lulus kali ini yah..


PS:

Eh,
ada juga yang plesetin jadi: Observasi Subjektif Clinical Examination, soalnya nilai tergantung kita dapet observer yang baik ngasi nilai atau nggak (curhat nih). contohnya semester lalu untuk pos xxx banyak banget yang ngga lulus, dan 90% -nya dari paralel xxx dengan observer dr. yyy. ajegile tuh observer. ampun dok...
Related Posts with Thumbnails